Connect with us

Breaking News

Pemkot Tangsel Minta BBWSCC Segera Normalisasi Kali Angke

Published

on

Bisniscorner.com  – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Pekerjaan Umum (DPU) minta Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC) Kementerian PUPR memperhatikan kondisi Kali Angke yang melintas di kota tersebut. Pasalnya, ada segmen Kali Angke di Tangsel yang kerap meluap dan menjadi penyebab longsor.

Kepala DPU Kota Tangsel, Aries Kurniawan mengatakan,  ada tiga titik longsor yang terjadi di Kota Tangsel. Seperti longsor di Perumahan Nusa Loka akibat Kali Angke meluap. Sungai ini merupakan kewenangan BBWSCC.

“Bu Wali (Airin Rachmi Diany) tadi saat meninjau titik longsor sudah meminta kita agar mendorong BBWSCC menormalisasi Kali Angke, terutama segmen-segmen yang di Tangsel,” kata Kepala DPU Kota Tangsel, Aries Kurniawan usai meninjau lokasi longsor di Nusa Loka, Minggu (21/2/2021).

Menurutnya, hingga kini belum pernah ada realisasi untuk Kali Angke dari BBWSCC, baik itu untuk normalisasi maupun penurapan permanen. Selama ini, BBWSCC diakuinya selama ini melakukan penataan di Sungai Cisadane saja. Sementara Kali Angke yang melintasi Kota Tangsel kerap kali meluap ketika musim penghujan lantaran sedimentasi di sungai ini sudah cukup tinggi.

“Di Kali Angke ini belum pernah dilakukan normalisasi oleh BBWSCC selaku pemegang kewenangan. Akibatnya banjir dan longsor terus terjadi di beberapa segmen,” tandasnya.

Bicara soal penanganan longsor dan banjir di sejumlah titik, Aries mengaku sudah mengerahkan tim untuk melakukan penanganan. Seperti longsor di Nusa Loka akibat Kali Angke meluap, DPU dan Dinas LH sudah merapikan pohon tumbang.

“Bu Wali juga sudah menelpon Kepala BBWSCC (Bambang Heri) untuk minta bantuan alat berat dan bronjong untuk penanganan longsor itu. Nantinya PU Tangsel yang melakukan perbaikan penanganannya,” tandasnya.

Sementara terkait dampak banjir KM 08 yang merupakan kewenangan BSD Tol, di lokasi tersebut terdapat pagar pembatas tol KM 08 dan Perumahan Puri Bintaro Indah (PBI) yang jebol. Kondisi ini mengakibatkan air meluap ke perumahan PBI.

“Warga minta perbaikan pagar pembatas yang kokoh dan pembuatan tandon samping tol agar air kali Cibenda tertampung di tandon yang diminta. Kita akan berupaya dorong,” tandasnya.

Untuk longsor di Serpong Park, menurutnya DPU Tangsel sudah menurunkan alat berat untuk merapikan puing-puing longsor. Nantinya, longsor tersebut akan diperbaiki permanen.”Sedangkan banjir di asrama polisi, dilakukan penyedotan air dengan menggunakan pompa portabel oleh Dinas PU,” tandasnya.

Sebagai informasi hari ini Aries bersama Walikota Airin rachmi Diany dan sejumlah pejabat lain memantau titik-titik lokasi banjir dan longsor. Antara lain di Perumahan Nusa Loka, Perumahan Puri Bintaro Indah, Perumahan Serpong Park dan asrama polisi. (Rls)

Breaking News

Turunkan Iklim Mikro, Kementerian PUPR Tanam Pohon Secara Serentak sebagai Rangkaian Hari Habitat Dunia 2024

Published

on

Bisniscorner.com – Melanjutkan rangkaian Hari Habitat Dunia-Hari Habitat Dunia (HHD-HKD) 2024, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan kegiatan penanaman pohon di 34 provinsi. Salah satunya di Embung Pelang Universitas Islam Indonesia, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Kamis (10/10). Menteri PUPR Basuki Hadimuljono berpesan kegiatan penanaman pohon seperti ini harus rutin dilaksanakan dan tidak hanya saat momen-momen tertentu pada peringatan hari besar. Direktur Jenderal Cipta Karya Diana Kusumastuti mengatakan penanaman pohon merupakan upaya nyata untuk menjaga iklim. “Pada tahun ini Kementerian PUPR melalui 34 Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) di seluruh Indonesia melakukan aksi penanaman 3.650 pohon. Hal ini menunjukkan adanya keterlibatan dan komitmen Pemerintah Indonesia untuk mewujudkan permukiman dan perkotaan yang layak huni dan berkelanjutan,” kata Diana. Di DIY, Kementerian PUPR melalui BPPW DIY menanam 250 buah pohon yang terbagi 100 pohon di Universitas Islam Indonesia, 100 pohon di Universitas Gadjah Mada dan 50 pohon di Universitas Widya Mataram. Direktur Bina Teknik Permukiman dan Perumahan Ditjen Cipta Karya Dian Irawati mengatakan penanaman pohon yang dilakukan di UII ini sebagai wujud aksi nyata melestarikan lingkungan dan meningkatkan kualitas ruang terbuka hijau (RTH). “UII dipilih karena salah satu kawasan yang ditata oleh Kementerian PUPR. Dengan penanaman pohon bisa menurunkan iklim mikro sehingga sejuk menghasilkan oksigen,” ujarnya. Dikatakan Kepala BPPW DIY Jonny Zainuri Echsan jenis pohon yang ditanam di antaranya adalah tabebuya, bungur dan mahoni. “Kriteria yang kami tanam ini free maintenance dan lebih tahan terhadap kondisi saat ini. Harapannya agar cepat hijau sehingga bisa memberikan kontribusi terhadap penurunan iklim mikro,” ujar Jonny. Wakil Rektor Pengembangan Sumber Daya dan Pengembangan Karier UII Zaenal Arifin mengatakan pihaknya bekerja sama dengan Kementerian PUPR untuk menghijaukan kampus karena ingin mahasiswa belajar di lingkungan yang hijau. “Kuliah tidak hanya di dalam ruangan tapi harus eksplor apa yang ada di kampus. Lokasi ini adalah salah satu yang harus dikunjungi supaya tahu apa itu hijau, tau nikmatnya ruang hijau,” tutupnya. (Rls)

Continue Reading

Breaking News

Jangan Abaikan Pemeriksaan Pap Smear untuk Menjaga Kesehatan Kewanitaan Anda

Published

on

Bisniscorner.com – Kanker Serviks saat ini masih menjadi momok menakutkan bagi kaum perempuan. Di negara berkembang, kanker serviks menjadi penyebab utama kematian pada wanita akibat penyakit  kanker. Bahkan di Indonesia kanker ini menempati urutan kedua.

Pada banyak kasus, penderita kanker serviks sering datang dengan stadium lanjut, karena tidak terdeteksi sebelumnya, padahal sebenarnya kanker serviks bisa di deteksi dan dicegah dengan melakukan pap smear secara rutin.

Manfaat pap smear adalah untuk melihat adanya kelainan atau tidak di sel mulut rahim sebelum berkembang menjadi kanker. Pemeriksaan ini sebaiknya dilakukan secara berkala agar kanker serviks dapat dideteksi dan ditangani sejak dini.

Perlu diketahui pada kebanyakan kasus, hampir tidak ditemui gejala apapun pada pengidap kanker serviks. Namun, para wanita harus tetap waspada jika memiliki keluhan keputihan berulang dan berbau, pendarahan diluar siklus haid dan ada pendarahan atau bercak saat berhubungan intim.

Kapan waktu yang tepat bagi wanita untuk melakukan pap smear?

Idealnya pap smear dilakukan oleh semua wanita yang telah menikah dan melakukan aktivitas seksual. Wanita yang aktif secara seksual dianjurkan melakukan papsmear tiga tahun sekali, apabila tidak ditemukan gejala, keluhan, ataupun pada deteksi awal. Namun, jika dokter menemukan gejala dengan resiko tinggi disarankan melakukan pap smear setiap tahun. Sementara untuk wanita hamil jika tidak ada kelainan boleh melakukan pap smear setelah melahirkan, minimal 3 bulan pasca lahiran.

Berikut adalah syarat untuk melakukan pap smear, antara lain:

1. Tidak melakukan hubungan intim selama 2 hari

2. Tidak menggunakan pembersih kewanitaan selama 3 hari

3. Tidak sedang menstruasi

Mengenal metode co- testing pap smear

Pada saat melakukan pap smear, dokter kandungan akan memeriksa dengan cara mengambil sedikit sampel jaringan dari leher rahim kemudian akan diperiksa di laboratorium. Hasil pemeriksaan pap smear hampir 90% adalah normal. Pada kasus pap smear abnormal, tidak selalu menandakan bahwa wanita tersebut mengidap kanker, namun perlu pemeriksaan lanjutan.

Sejalan dengan perkembangan teknologi kedokteran, Eka Hospital saat ini sudah menyediakan pemeriksaan kanker serviks secara dini melalui pemeriksaan co-testing pap smear. Ini  merupakan versi terbaru dari pemeriksaan pap smear konvensional yang dapat memberikan hasil lebih akurat dan sudah banyak digunakan di negara berkembang, termasuk di Indonesia.

Co-testing pap smear merupakan bentuk baru dari pemeriksaan yang menggabungkan pemeriksaan pap smear dan tes DNA HPV. Dengan tes DNA HPV, kita bisa mendeteksi adanya keberadaan virus HPV di dalam tubuh, sedangkan pemeriksaan pap smear berguna mendeteksi keberadaan sel- sel abnormal pada leher rahim yang berpotensi berubah menjadi sel kanker. Dengan demikian, metode co-testing pap smear dapat membantu dokter untuk mendeteksi kanker stadium awal lebih dari tes pap smear saja.

Untuk lebih menjaga kesehatan kewanitaan Anda, jangan sampai mengabaikan pemeriksaan pap smear. Melakukan tindakan pencegahan merupakan kunci awal Anda menjaga kesehatan. Pap smear yang dilakukan secara rutin, dapat membantu deteksi kanker serviks sedini mungkin dan mencegah akibat fatal yang bahkan bisa menyebabkan kematian. (*)

Dr. Muhhamad Yusuf, SpOG (K), Onk

Konsultan Ginekologi Onkologi Eka Hospital BSD

Continue Reading

Breaking News

Menteri PUPR Bersama Menkeu Sri Mulyani Saksikan Serah Terima BMN Kementerian PUPR Tahun 2024

Published

on

Bisniscorner.com – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melakukan serah terima Barang Milik Negara (BMN) Kementerian PUPR Tahun 2024 kepada Pemerintah Daerah (Pemda), Yayasan, dan Perguruan Tinggi, serta alih status penggunaan BMN kepada Kementerian/Lembaga (K/L) pada Kamis (10/10/2024) di Auditorium Kementerian PUPR. Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengungkapkan serah terima BMN merupakan bentuk akuntabilitas atas anggaran yang diberikan untuk dibelanjakan dalam pembangunan infrastruktur. “Tugas Kementerian PUPR membelanjakan uang negara untuk pembangunan infrastruktur, tidak ada yang lain. Jadi anggaran yang diberikan harus dibelanjakan dengan baik,” kata Menteri Basuki. Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengapresiasi Kementerian PUPR yang selama ini senantiasa bekerja sama dengan baik dan transparan dalam penggunaan anggaran sehingga menimbulkan kepercayaan publik. “Terima kasih selama ini Kementerian PUPR yang paling cukup dalam hal ini agresif dan sangat transparan untuk menjelaskan ke masyarakat apa-apa yang dibangun menggunakan anggaran di dalam APBN itu menimbulkan confidence dan kepercayaan publik yang akan membantu untuk menjaga Indonesia ke depan. Terima kasih atas kerja kerasnya,” ujar Menkeu Sri Mulyani. Menkeu menitipkan pesan kepada para penerima BMN agar dapat menggunakan aset tersebut sebaik-baiknya untuk kepentingan masyarakat serta bisa menjaga, memelihara, dan melakukan perawatan. Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fatah dalam laporannya mengatakan, Kementerian PUPR pada tahun 2024 kembali melaksanakan serah terima BMN dengan total nilai perolehan sebesar Rp19,26 triliun. Rinciannya, BMN senilai Rp5,8 triliun dialih-statuskan kepada K/L dan Rp13,36 triliun diserahkan kepada pemerintah daerah, perguruan tinggi, hingga desa-desa. “10 tahun terakhir kami Kementerian PUPR telah melakukan serah terima BMN mencapai Rp 374,66 triliun. Pada tahun ini Kementerian PUPR kembali melaksanakan serah terima BMN. Tentu ini BMN yang telah kita selesaikan proses administrasinya dengan Kemenkeu,” kata Sekjen Zainal Fatah. Adapun BMN pada tahun ini yang diserahkan pemerintah ke pihak penerima di antaranya BMN untuk bidang Sumber Daya Air berupa Embung/waduk lapangan dan bangunan air, Tanah aliran sungai, dan Akuifer Buatan Simpanan Air Hujan senilai Rp113,99 miliar. BMN selanjutnya yang diserahkan ialah infrastruktur bidang Bina Marga berupa downgrade jalan nasional kolektor dan jalan nasional arteri, hasil pekerjaan Instruksi Presiden (Inpres) tentang Jalan Daerah, dan jembatan gantung senilai Rp2,79 triliun. Ketiga, di sektor Cipta Karya berupa Jaringan Air Minum, Pembangunan SPAM, TPA, IPAL, dan TPST, Peningkatan Kualitas Permukiman Kumuh, Revitalisasi dan Penataan Kawasan, Pembangunan Jalan Poros Desa, Renovasi Stadion, Rehabilitasi dan Renovasi Sarana Prasarana Sekolah, Renovasi Pasar, Penyediaan Sarana dan Prasarana Sanitasi, Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN), Pos Lintas Batas Negara (PLBN), sebesar Rp 9,53 triliun. Terakhir, di bidang perumahan berupa rumah susun, rumah khusus, PSU Jalan, dan meubelair senilai Rp 6,82 triliun. “Dengan demikian, dari seluruh BMN yang diserahkan lebih dari 84% mencakup bidang Cipta Karya dan Perumahan,” kata Sekjen Zainal Fatah. (Rls)

Continue Reading

Berita Terbaru

Breaking News18 menit ago

Turunkan Iklim Mikro, Kementerian PUPR Tanam Pohon Secara Serentak sebagai Rangkaian Hari Habitat Dunia 2024

Bisniscorner.com – Melanjutkan rangkaian Hari Habitat Dunia-Hari Habitat Dunia (HHD-HKD) 2024, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan kegiatan...

Breaking News24 jam ago

Jangan Abaikan Pemeriksaan Pap Smear untuk Menjaga Kesehatan Kewanitaan Anda

Bisniscorner.com – Kanker Serviks saat ini masih menjadi momok menakutkan bagi kaum perempuan. Di negara berkembang, kanker serviks menjadi penyebab...

Breaking News1 hari ago

Menteri PUPR Bersama Menkeu Sri Mulyani Saksikan Serah Terima BMN Kementerian PUPR Tahun 2024

Bisniscorner.com – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Kementerian Keuangan (Kemenkeu) melakukan serah terima Barang Milik Negara (BMN)...

Breaking News1 hari ago

Pelita Air Resmi Jadi Official Airline Partner Album Tour Maliq & D’Essentials 2024

Bisniscorner.com –Kolaborasi Pelita Air dan  Maliq & D’Essentials sekaligus memberikan pengalaman terbang yang mengesankan lewat paduan musik dan perjalanan udara...

Breaking News2 hari ago

Kementerian PUPR Ajak Generasi Muda Jaga Iklim Lewat Semangat Literasi

Bisniscorner.com  – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengajak generasi muda untuk turut serta menjaga iklim melalui budaya membaca...

Breaking News2 hari ago

Progres 79% Renovasi Stadion Maguwoharjo Ditargetkan Rampung Desember 2024

Bisniscorner.com – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Direktorat...

Trending