Connect with us

Bisnis

Eka Hospital Group Bangun Dua Rumah Sakit di Jakarta

Published

on

Bisniscorner.com – Eka Hospital Group memperluas layanannya dengan mendirikan rumah sakit di kawasan premium Jakarta, yaitu di Jl. MT Haryono, Jakarta Timur dan Jl. IR. H. Juanda, Jakarta Pusat. Ground breaking Ceremony dilakukan oleh Anton Mailoa selaku Heado f Commissioner Office Eka Hospital Group beserta jajaran Direksi Eka Hospital Group pada Kamis (29/12).

Dibangun di atas lahan seluas 7.900 meter persegi akan didirikan 16 lantai untuk EkaHospital MT Haryono serta 9.600 meter persegi dengan 24 lantai untuk Eka Hospital Juanda, diperkirakan pembangunan 2 rumah sakit memakan waktu selama 24 bulan dan akan beroperasi pada 2024 mendatang.

Pada kesempatan yang sama, sebagai bentuk kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR), Eka Hospital Group mengunjungi Panti Asuhan Yatim Piatu & Dhuafa Mizan AmanahAsemBaris serta Yatim & Dhuafa di Kelurahan Kebon Kelapa. Melalui aksi sosial ini, Eka Hospital Group turut berbagi kepedulian dengan memberikan santunan kepada anak-anakyangberada di panti tersebut.

Beroperasi sejak 2008 dan masih terus berekspansi, Eka Hospital Group yang berada di bawah bendera Sinar Mas saat ini memiliki rumah sakit di Bumi Serpong Damai (BSD), Bekasi, Cibubur, dan Pekanbaru. Eka Hospital MT Haryono dan Juanda menjadi rumah sakit kelima yang dibangun sendiri (greenfields) oleh Eka Hospital Group.

Drg. Rina Setiawati, Chief Operating Officer Eka Hospital Group menjelaskan bahwa Eka Hospital memiliki misi membuka akses seluas-luasnya untuk masyarakat sehinga mendapatkan pelayanan kesehatan yang baik. Hal tersebut tentunya, didukung oleh tim dokter sub spesialis juga dilengkapi dengan fasilitas teknologi baru dunia. “Kami berkeyakinan untuk memberikan pelayanan kesehatan di Jakarta area, karena Eka Hospital memiliki sejumlah dokter yang sangat berpengalaman dan kini menjadi Chair mandari masing-masing layanan unggulan yang kami miliki seperti Pusat Ortopedi & Tulang Belakang, Pusat Aritmia & Intervensi Jantung, Pusat Diabetes Terpadu, Pusat Kemoterapi dan Kanker Terpadu, Pusat Sistem Pencernaan & Endoskopi, Pusat Sistem Saluran Kemih & Reproduksi Pria, Pusat Layanan Kebidanan dan Kandungan dan Pusat Pelayanan Kesehatan Anak Terpadu,” katanya dalam keterangan pers.

Eka Hospital Juanda nantinya akan dikhususkan untuk Pusat Layanan Jantung dan Pembuluh Darah yang dikepalai oleh DR. Dr. Muhammad Yamin, Sp.JP (K), Sp.PD, FACC, FSCAI. Cardiac Center merupakan Unit Layanan Jantung & Pembuluh Darah atau Unit Kardiovaskuler yang menawarkan layanan lengkap untuk berbagai kasus seperti tindakan aritmia dimana Eka Hospital memiliki 5 Konsultan Aritmia, pemasangan pacu jantung, tindakan intervensi dan pembuluh darah, tindakan intervensi jantung, bedah jantung dan toraks juga kasus sulitlainnya.

Eka Hospital menjadi salah satu rumah sakit di Indonesia yang memiliki komitmen mengedepankan inovasi pelayanan kesehatan komprehensif di seluruh Indonesia dengan mendorong pemanfaatan teknologi dalam menangani pasien mulai dari penerapan Electronic Medical Record (EMR) menyeluruh dan terintegrasi. EMR memungkinkan seluruh data pasien tersimpan secara elektronik sehingga tingkat keamanan sangat tinggi dan memudahkan dalam menganalisa informasi medis guna meningkatkan kecepatan dan ketepatan diagnosa. (Rls)

Bisnis

Sukses Tahap 1, Paramount Land Luncurkan ‘The Hudson’ @ Manhattan District Tahap 2

Published

on

Bisniscorner.com – Memasuki pertengahan tahun 2024, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam keterangan resmi pada Senin, 6 Mei 2024, membawa kabar positif mengenai ekonomi Indonesia yang tumbuh sebesar 5,11% (yoy) di kuartal I-2024. Laju pertumbuhan ini lebih pesat dibandingkan negara-negara tetangga seperti Amerika Serikat, Korea Selatan, Malaysia, Singapura, hingga Arab Saudi.

Dalam sektor properti Tanah Air, Paramount Land juga membawa kabar baik, di mana penjualan produk komersial terutama di Kota Gading Serpong terus mendapatkan sambutan baik dari masyarakat, ditandai dengan peluncuran produk komersial ‘The Hudson’ @ Manhattan District pada bulan Januari 2024 lalu yang telah terserap dengan baik.

M. Nawawi, Presiden Direktur Paramount Land, menyebutkan, sejak diperkenalkan pada tahun 2021, Manhattan District telah menjadi salah satu fokus utama Paramount Land dalam pengembangan kawasan komersial di Gading Serpong. Kawasan seluas 22 hektar yang dijuluki ‘The Largest Business Epicentrum in Gading Serpong’ ini terdiri dari beragam area komersial, meliputi Madison Grande, Hudson Studio Loft, Hampton Avenue, ‘Open Concept Lifestyle Mall’ @ Hampton Square, hingga The Hudson tahap 1. Kami mencatat progres penjualan produk Manhattan District yang sangat baik, di mana hingga bulan April 2024 sebanyak 95% telah terserap pasar. Kebutuhan pasar yang masih sangat tinggi ini melatarbelakangi kami meluncurkan The Hudson tahap 2 pada awal Mei 2024.

“Berdasarkan riset yang dilakukan, kami melihat bahwa kunci kesuksesan perkembangan produk komersial Paramount Land di Gading Serpong terletak pada 3 hal: aksesibilitas atau keterjangkauan lokasi; visibilitas atau kemudahan untuk ditemukan/dilihat dari jauh; dan ekspansi atau kemudahan untuk pengembangan bisnis. Paramount Land juga selalu mengutamakan terciptanya long-term sustainable business melalui diferensiasi dan inovasi produk, serta pengelompokan bisnis berdasarkan jenis usahanya sehingga terjadi multiplier effect untuk menarik konsumen dan memperluas eksposur bisnis, seperti yang terjadi di pusat kuliner Pisa Grande, Sorrento, Aniva, dan sekitarnya,” terangnya dalam siaran pers pada 14 Mei 2024.

Lebih lanjut Nawawi menerangkan,  riset yang kami lakukan mencatat setidaknya ada lebih dari 100 bisnis baru dibuka setiap bulannya di Gading Serpong, di mana pada bulan Maret 2024 ada sekitar 109 bisnis yang melakukan soft/grand opening di area komersial pengembangan Paramount Land di Gading Serpong. Kehadiran Central Business District (CBD) yang tersebar di Kota Gading Serpong menjadikan kota ini terkenal sebagai pusat kuliner, bisnis, perkantoran, dan hiburan yang saling terintegrasi, di mana ini tidak hanya mendongkrak roda perekonomian Gading Serpong dan sekitarnya, tapi juga Tangerang Raya.

Norman Daulay, Direktur Paramount Land, menambahkan, Kota Gading Serpong telah menjadi kota mandiri berskala regional dan destinasi populer di Tangerang Raya dan Jabodetabek, dengan populasi mencapai lebih dari 120 ribu jiwa (belum termasuk komuter). Kota ini terus bertumbuh secara pesat dengan lebih dari 40 klaster terhuni, fasilitas kota yang lengkap, transportasi umum, jalan boulevard yang dilewati lebih dari 15.000 kendaraan/ jam, dan tingkat okupansi bisnis yang sangat tinggi.

“Menyikapi pertumbuhan Kota Gading Serpong yang pesat, Paramount Land tidak hanya meluncurkan produk-produk properti terbaik, tetapi juga melakukan beragam perkembangan, di antaranya memperluas dan memperbaiki infrastruktur, menambah konektivitas dengan akses-akses jalan baru, dan memperluas captive market untuk menumbuhkan ekosistem bisnis yang sehat dan sustainable. Penambahan akses ini memudahkan pengunjung masuk dan keluar Gading Serpong secara looping, tidak hanya menggunakan satu akses keluar-masuk, masyarakat dapat menggunakan berbagai jalur alternatif yang tersambung ke daerah pengembangan lain di sekitar Gading Serpong, menjadikan kota ini semakin terbuka lebar dan memiliki eksposur yang sangat tinggi,” paparnya.

Konsep looping inilah yang diaplikasikan Paramount Land di The Hudson, area komersial berkonsep Shopping Arcade untuk beragam jenis bisnis dan usaha. Multi exposure from multi direction, The Hudson memiliki akses masuk 360 derajat dan dikelilingi 7 klaster residensial terhuni (Elista Village, Samara Village, Karelia Village, Nara Village, Boston Village, Pasadena Grand Residences, dan Alicante Village), serta area komersial yang sudah ramai, yaitu Aniva, Alicante, dan area komersial Manhattan District seperti Madison Grande yang sudah diserahterimakan, Hampton, dan pengembangan lainnya.

Henry Napitupulu, Direktur Planning & Design Paramount Land, memaparkan, pada umumnya, tidak ada perubahan signifikan pada The Hudson tahap 2 dari segi konsep maupun desain untuk menjaga keselarasan desainnya. The Hudson dikembangkan sebagai area komersial street level berkonsep Shopping Arcade yang mengintegrasikan ruang indoor dan outdoor, sehingga dapat menghadirkan pengalaman baru bagi pengunjung dan memberikan kenyamanan berbelanja tanpa terganggu cuaca.

“The Hudson menawarkan 2 pilihan tipe yaitu Tipe Arcade dan Tipe Avenue. Tipe Arcade merupakan bangunan strip commercial yang di bagian belakangnya terdapat akses pejalan kaki (Shopping Arcade) semi-terbuka berlebar 6 meter dengan atap pelindung (walkway with daylight cover) yang memaksimalkan sirkulasi udara dan cahaya, sekaligus melindungi pengunjung dari segala cuaca. Tersedia tipe Arcade with Single Balcony dengan Alfresco Terrace menghadap Shopping Arcade (sisi belakang) dan tipe Arcade with Double Balcony dengan Alfresco Terrace menghadap Shopping Arcade (sisi belakang) dan jalan raya (sisi depan). Bangunan terdiri dari 3 lantai dengan L4,5 dan panjang 20 meter, 18 meter, dan 15 meter,” imbuhnya.

The Hudson Tipe Avenue dilengkapi Alfresco Terrace dan Alfresco Rooftop yang cocok untuk cafe, restoran, dan lainnya. Tersedia tipe Avenue with Single Facade dengan Alfresco Terrace menghadap sisi depan dan tipe Avenue with Double Facade dengan Alfresco Terrace menghadap sisi depan dan belakang. Bangunan terdiri dari dua lantai (rooftop di lantai tiga) dengan L4,5 dan pilihan panjang 18 meter, 15 meter, dan 12 meter. Tersedia juga tipe Single Facade sudut L6,5 x 12 dalam jumlah terbatas.

The Hudson tahap 2 dipasarkan dalam jumlah terbatas yaitu 51 unit, harga mulai dari Rp 4 miliaran (tipe Arcade) dan Rp 2,7 milyaran (tipe Avenue). Tersedia beragam promo pembayaran menarik, yaitu Supercash, Tunai Keras KPR DP 5% 1x, Tunai Bertahap DP 10% 1x Tenor 18x, KPR, dan lainnya. Setiap unit telah dilengkapi AC di setiap lantai, IP CCTV, serta promo penjualan free IPKL 12 bulan. Calon konsumen dapat mengunjungi Manhattan District Marketing Gallery di Gading Serpong dan merasakan suasana Kota Gading Serpong yang vibrant dan makin prospektif. (Rls)

Continue Reading

Bisnis

Digelar Akhir Mei di JIEXPO Kemayoran, ICEF 2024 Siap Jadi Ajang Belanja Produk Pemerintah

Published

on

Bisniscorner.com –  Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia dan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) kembali akan menggelar pameran Indonesia Catalogue Expo and Forum (ICEF) di JIEXPO Kemayoran Jakarta pada 29-31 Mei 2024 mendatang.

ICEF 2024 merupakan pameran yang bergerak di bidang pengadaan barang/jasa pemerintah (PBJP), dan digelar untuk meningkatkan partisipasi para pelaku usaha mikro, kecil dan koperasi (UMKK) dan peningkatan penggunaan produk dalam negeri (PDN) dalam PBJP, sesuai dengan Instruksi Presiden No 2 tahun 2022.

Mengusung tema “Potensi Produk Dalam Negeri Dalam Pembangunan Nasional”, pameran ICEF 2024 akan mempertemukan Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah (K/L/PD) sebagai pengguna barang/jasa dengan pelaku usaha secara langsung guna mendorong penggunaan PDN secara lebih meluas.  Pameran ini juga merupakan kesempatan bagi pengguna barang/jasa yang ingin memenuhi kebutuhannya di IKN.

Kepala LKPP RI, Hendrar Prihadi mengatakan, ICEF 2024 yang digelar untuk kali kedua tahun  ini juga bertujuan untuk mempromosikan dan meningkatkan kontribusi sektor industri dalam negeri. Selain hal tersebut, ajang ini sekaligus menjadi media untuk mensosialisasikan regulasi terbaru dan Katalog Elektronik Versi 6.0 yang baru diluncurkan bersama PT Telkom Indonesia melalui unit GovTech Procurement.

Menurut Hendrar Prihadi, Katalog Elektronik Versi 6.0 adalah langkah maju LKPP yang signifikan untuk memberikan kemudahan kepada para stakeholdernya dalam melakukan transaksi atau belanja pemerintah.

“Dibandingkan dengan sistem sebelumnya, melalui E-Katalog Versi 6.0 ini masyarakat dapat memantau dengan jauh lebih baik atas proses pengadaan pemerintah. Harga, spesifikasi produk, hingga gambarnya bisa dilihat oleh siapa saja. Sehingga diharapkan fitur baru ini akan meningkatkan efisiensi, efektivitas, transparan, dan akuntabilitas dalam proses transaksi pengadaan,” ujar Hendi.

Sementara itu, Ketua Umum Kadin Indonesia, Arsjad Rasjid mengatakan, sebagai perwakilan utama organisasi para pelaku usaha di Indonesia, Kadin memiliki tanggung jawab untuk mendukung dan memperkuat perekonomian negara ini. Gelaran ICEF merupakan salah satu langkah konkret dalam mewujudkan komitmen untuk memajukan produk dan jasa lokal melalui digitalisasi dan sistem pengadaan dengan E-Katalog.

Ketua Panitia ICEF 2024, Kukrit Suryo Wicaksono menyebut, selama tiga hari pameran yang dilakukan sepanjang hari dari pukul 10:00 – 17:00 WIB, pelaku usaha dan buyer pemerintahan akan saling berinteraksi dan bernegosiasi melalui beragam acara, seperti seminar, temu bisnis (business matching), konsultasi, workshop, bimbingan teknis, serta talkshow yang menghadirkan narasumber dari instansi-instansi terkait.

“Kami juga akan mengundang sebanyak 98 anggota dari Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) terdiri dari para kepala pemerintah kota seluruh Indonesia dan 38 Provinsi anggota Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI) sebagai visitor serta berbagai lembaga pemerintahan lainnya,” ujar Kukrit.

Direktur Satue Event—event organizer ICEF 2024, Bambang Setiawan mengatakan, di area seluas 2.500 m², ICEF 2024 akan diikuti sebanyak kurang lebih 150 peserta pameran yang berasal dari berbagai sektor bisnis, di antaranya kesehatan, teknologi informasi, fashion, perkapalan, kendaraan, elektronik, alat kantor, tekstil, makanan dan minuman hingga internet service provider (ISP). Selain itu, ICEF tahun ini juga bertambah semarak dengan hadirnya sejumlah kategori baru diantaranya, road sweeper, logistic, alat berat, cartridge toner, infrastruktur dan bangunan serta manufacturing.

Sebagai gambaran, ICEF 2023 telah menghadirkan 7.792 pengunjung yang terdiri dari Pejabat Pengadaan (PP), Pengelola Pengadaan Barang/Jasa, Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ), Pengguna Anggaran (PA), Kuasa Pengguna Anggaran (KPA), Pejabat Pembuat Komitmen (PPK).

Berdasarkan data ICEF tahun 2023, ada lima komoditas unggulan dengan nilai pesanan tertinggi dalam pengadaan barang dan jasa. Pertama, preservasi jalan bidang Bina Marga sebesar Rp 16,1 triliun. Kedua, Fasilitas Kesehatan sebesar Rp 9,3 triliun. Ketiga, obat program jaminan kesehatan Rp 7,6 triliun. Keempat, peralatan Elektronik, IT dan pendukungnya Rp 7,4 triliun, dan kelima kendaraan bermotor Rp 6,8 triliun. (Rls)

Continue Reading

Bisnis

Honda Umumkan Rencana Pembangunan Pabrik Kendaraan Listrik Terpadu di Kanada

Published

on

Bisniscorner.com – Honda Motor Co., Ltd. mengumumkan rencananya untuk membangun pabrik kendaraan listrik komprehensif di Kanada dengan investasi sekitar 15 miliar Dollar Kanada pada tanggal 30 April 2024. Investasi ini bertujuan untuk memperkuat sistem pasokan serta menunjang pengembangan kendaraan listriknya untuk mempersiapkan peningkatan permintaan kendaraan listrik di Amerika Utara di masa depan.

Investasi ini melibatkan kemitraan dengan POSCO Future M Co., Ltd. yang memproduksi bahan katoda untuk baterai kendaraan listrik. Bahan katoda adalah salah satu bahan utama baterai, yang merupakan komponen utama kendaraan listrik (EV). Pengadaan bahan katoda berkualitas tinggi yang stabil akan memperkuat struktur bisnis kedua perusahaan di masa depan.

Selain berkolaborasi dengan POSCO, Honda juga menjalin kemitraan dengan Asahi Kasei Corporation yang menghasilkan komponen penting dalam baterai ion-litium dinamakan separator baterai. Komponen ini berbentuk membran berpori yang berfungsi untuk mencegah konsleting listrik dengan mengisolasi kontak antara bahan katoda dan anoda sehingga memungkinkan transmisi ion lithium.

Pabrik ini akan mulai memproduksi kendaraan listrik pada tahun 2028 dengan kapasitas produksi sebanyak 240.000 unit per tahun dan pabrik baterai EV akan memiliki kapasitas sebanyak 36 GWh per tahun. Kemudian untuk mendukung capaian tersebut, Honda akan mempekerjakan sebanyak 4.200 karyawan di dua fasilitas manufaktur yang berada di Ontario. Kedepannya Honda akan menambah setidaknya 1.000 rekan baru untuk fasilitas manufaktur EV dan baterai EV. Investasi dalam fasilitas baru ini juga akan menciptakan banyak lapangan kerja turunan di semua lokasi, termasuk di sektor konstruksi.

Toshihiro Mibe selaku President dan CEO Global Honda Motor Co., Ltd mengatakan bahwa, “Honda telah mencatat kemajuan signifikan dalam upaya global kami untuk mencapai tujuan netralitas karbon pada tahun 2050. Di Amerika Utara, setelah berhasil menginisiasi langkah-langkah untuk menetapkan kemampuan sistem produksi kendaraan listrik (EV) kami di Amerika Serikat, kami kini akan menginisiasi pembicaraan formal untuk membentuk sebuah rangkaian nilai yang komprehensif di Kanada. Langkah ini didukung penuh oleh pemerintah Kanada. Kami berkomitmen untuk memperkuat infrastruktur pasokan dan kemampuan kami dalam menghadapi peningkatan permintaan kendaraan listrik di kawasan Amerika Utara di masa mendatang.”

Jean Marc Leclerc selaku President dan CEO Honda Canada Inc. mengatakan, bahwa Honda of Canada Manufacturing merupakan salah satu fasilitas manufaktur otomotif terkemuka di dunia. Selama hampir empat puluh tahun, dedikasi, inovasi, dan semangat tak kenal lelah telah menjadi pendorong utama evolusi karya kami. Pengumuman ini menandai sebuah investasi bersejarah dari produsen dalam industri otomotif Kanada. Kami dengan bangga menghargai kontribusi rekan-rekan kami yang sangat terampil, yang telah memperoleh reputasi global untuk keunggulan dalam manufaktur, dan hal ini mencerminkan pengakuan Honda terhadap potensi jangka panjang dari ekosistem manufaktur kendaraan listrik di Kanada.

Honda berusaha untuk mencapai netralitas karbon untuk semua produk dan aktivitas perusahaan pada tahun 2050, Honda telah menetapkan tujuan untuk membuat BEV dan FCEV mewakili 100% penjualan kendaraan pada tahun 2040. Untuk mencapai tujuan ini, Honda akan terus menawarkan produk-produk menarik dalam era elektrifikasi ini secara global, termasuk di pasar terbesarnya di Amerika Utara. (Rls)

Continue Reading

Berita Terbaru

Breaking News1 jam ago

Accor Buka ibis Styles Serpong BSD City

Bisniscorner.com – ibis Styles, brand ekonomi berbasis desain dari Accor, dengan senang hati mengumumkan pembukaan ibis Styles Serpong BSD City...

Breaking News2 jam ago

Menteri Basuki: BPKP Guru Penguatan Sistem Pengendalian Intern Kementerian PUPR

Bisniscorner.com – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menjadi pembicara pada acara Forum Nasional Pembentukan Karakter Inti...

Breaking News21 jam ago

Kementerian PUPR Kerahkan Alat Berat Tangani Banjir Lahar Dingin di Sumbar

Bisniscorner.com – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bergerak cepat mengerahkan alat-alat berat untuk membantu penanganan darurat bencana banjir...

Breaking News2 hari ago

Antisipasi Krisis Air, Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Ameroro dan Penataan KSPN Wakatobi di Sultra

Bisniscorner.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Bendungan Ameroro dan Penataan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Peresmian...

Breaking News3 hari ago

Presiden Jokowi Resmikan Inpres Jalan Daerah Sepanjang 165 km pada 15 Kabupaten/Kota di Sultra

Bisniscorner.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meresmikan penyelesaian pembangunan 22...

Breaking News3 hari ago

Mahasiswa Program Magister Universitas Panca Sakti Bekasi Gelar Seminar 5 Pilar PAUD Holistik Integratif

Bisniscorner.com – Mahasiswa Program Magister Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Universitas Panca Sakti Bekasi menggelar kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM)...

Trending